SELAMAT DATANG DI BLOG NYA " PEMDES SEMANDING " DESA SEMANDING KEC. PAGU KAB. KEDIRI

Friday, December 23, 2016

Pelatihan Memasak Ibu-Ibu Masyarakat Desa Semanding

Jadwal Pelatihan untuk akhir tahun 2016 di Desa Semanding sangat padat. Hari selasa lalu pelatihan Corel pembuatan banner untuk remaja Desa Semanding, hari Kamis giliran penyuluhan pertanian dan pembuatan pupuk bokashi untuk bapak-bapak, hari ini adalah giliran Pelatihan memasak Ibu-ibu masyarakat Desa. Pelatihan memasak ini bertempat di balai desa Semanding pukul 14.00 wib. ada sekitar 60 peserta yang mengikuti pelatihan ini. Tidak tanggung-tanggung Ibu Kades mengundang seorang chef terkenal di daerah Kediri, yaitu Chef Agus Syafruddin.

Memasak memang sudah tidak asing lagi
terutama untuk ibu rumah tangga karena memang kewajiban mereka memasak untuk keluarga mereka. namun apakah cara memasak mereka sudah benar?? pelatihan memasak ini di adakan untuk menambah pengetahuan ibu-ibu tentang bagaimana cara mengolah masakan yang baik dan benar.

selain menjelaskan tentang bagaimana mengolah masakan yang baik dan benar, Chef Agus juga mengajak peserta praktek membuat kue sus isi fla, Ayam goreng kentaki yang gurih dan renyah, rolade ayam saos lada hitam, serta yang terakhir adalah membuat sempol, makanan khas Malang yang akhir-akhir ini lagi booming di Kediri.


Bapak Kades ( H. Moh Asnawi. red) saat memberikan sambutan pelatihan memasak 


Keseruan ibu-ibu saat memperhatikan langkah demi langkah pembuatan kue sus 😃


ini namanya menggoreng sempol berjamaah. . . 😋

setelah Chef Agus selesai mempraktekkan pembuatan menu-menu tersebut, ganti giliran chef Agus memberikan tantangan kepada ibu-ibu peserta untuk mengulangi pembuatan menu-menu tersebut. peserta dibagi menjadi 6 kelompok, setiap kelompok tidak ditentukan berapa anggotanya, yang penting menu-menu tersebut tersaji seenak dan secantik mungkin. kecuali sempol tidak harus di sajikan karena terbatasnya waktu pelatihan.


Bagi tugas 😁 Ayo ibu-ibu semangatt . . .🙌🙌


Chef Agus menilai hasil masakan ibu-ibu, wahhh. . . kira-kira siapa ya yaang menang???🙊



dari ke enam kelompok tadi, pemenangnya adalah kelompok 1. selamat ya ibu-ibu 
walaupun hujan, acara nya tetap seru dan sangat bermanfaat. Semoga tahun depan bisa diadakan acara seperti ini lagi 🙏

No comments:

Post a Comment